Apa Itu Deface?

0 komentar Posted by ,

Assalamualaikum Wr. Wb.

Pada pertemuan pertama ini saya akan membahas tentang deface. Oke, langsung aja ke pembahasannya dibawah ini:

1. Pengertian deface

Deface sendiri dalam bahasa Inggris artinya menghapus, melukai, atau merusak. Dalam artian luas deface adalah jenis serangan terhadap suatu situs atau web yg dilakukan dengan cara mengubah tampilan visual situs atau halaman web tersebut. Serangan ini biasanya dilakukan karena adanya celah pada sistem keamanan situs atau web tersebut. Dalam dunia hacking pelaku deface ini biasa disebut sebagai defacer.

2. Jenis - jenis deface

- Tebas Index

Deface tebas index adalah jenis kegiatan defacing yg dilakukan dengan cara mengubah tampilan utama suatu situs atau web korban. Jenis deface ini berpengaruh langsung terhadap situs atau web yg dituju.

- Titip File

Deface titip file adalah jenis kegiatan defacing yg dilakukan dengan cara hanya menitipkan file pada situs atau web korban tanpa mengubah tampilan utamanya. Jenis deface ini tidak berpengaruh langsung terhadap situs atau web yg dituju.

3. Hal - hal yang berkaitan dengan deface

- Dork

Dork atau dorking adalah teknik pencarian dalam mesin pencari yg digunakan untuk menemukan sebuah hasil atau result yg sifatnya lebih spesifik dan detail.

- Exploit

Exploit adalah sebuah kode yg digunakan untuk mengexploit dork secara spesifik dan detail agar dapat menemukan celah suatu situs atau web korban.

- Script Deface

Script deface adalah sebuah script yg biasanya berformat .html dan dibuat dengan menggunakan bahasa HTML, CSS, dan Javascript yg nantinya akan ditampilkan saat mengubah tampilan situs atau web korban maupun ketika hanya akan menitipkan file.

- Shell Backdoor

Backdoor sendiri dalam bahasa Inggris artinya adalah pintu belakang. Begitupun dengan shell backdoor yg berarti pintu belakang yg digunakan untuk mengakses ke sebuah situs atau web korban.

- Mirror

Mirror sendiri dalam bahasa Inggris artinya kaca. Namun dalam kegiatan deface mirror berarti kegiatan men-submit suatu situs atau web korban yg telah berhasil dideface agar suatu saat nanti ketika situs atau web korban tersebut telah kembali pulih masih ada buktinya bahwa situs atau web tersebut pernah dideface.

Oke mungkin itu saja yg dapat saya bahas, kurang lebihnya mohon maaf, Terima kasih :)

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Related Post :

0 Comments for "Apa Itu Deface?"